Alat Keselamatan Kapal Piroteknik

Alat Keselamatan Kapal Piroteknik

Alat keselamatan kapal piroteknik adalah alat atau perangkat penunjang keselamatan di kapal yang dapat menghasilkan reaksi kimia berupa api, cahaya, gas dan panas. Fungsi alat piroteknik adalah sebagai isyarat adanya kecelakaan kapal, dengan harapan dapat ditangkap oleh siapapun yang berada di sekitarnya supaya bisa memberikan pertolongn. Ada beberapa jenis alat piroteknik yang wajib dimiliki kapal sesuai dengan regulasi SOLAS (Safety of Life at Sea).

Jenis Alat Keselamatan Kapal Piroteknik : Parachute Signal

Parachute signal atau sinyal parasut merupakan alat berupa roket flare yang dapat ditembakan ke atas. Beberapa saat setelah ditembakan, roket flare tersebut akan mengeluarkan parasut dan obor. Parachute signal dapat meluncur ke atas secara vertikal hingga ketinggian minimum 300 meter.

Parachute signal yang sesuai standar SOLAS harus memenuhi beberapa syarat yaitu:

  • Parasut tidak rusak saat obor menyala.
  • Memiliki waktu nyala minimal 5 meter per detik.
  • Cahaya yang dihasilkan obor memiliki kekuatan cahaya minimal setara dengan 30.000 buah lilin.
  • Cahaya yang dihasilkan obor berwana merah terang.

Fungsi parasut pada alat ini memungkinkan obor untuk terus menyala selama mungkin pada ketinggian yang dapat ditangkap oleh kapal lain atau orang lain sehingga dapat mengetahui lokasi korban yang meminta pertolongan.

Jenis Alat Keselamatan Kapal Piroteknik : Red Hand Flare

Red hand flare adalah alat keselamatan berbentuk tabung panjang yang berfungsi mengeluarkan sinyal berupa cahaya warna merah terang.

Red hand flare yang sesuai standar harus memenuhi beberapa syarat yaitu:

  • Dapat terus menyala minimal selama 1 menit.
  • Cahaya atau nyala yang dihasilkan memiliki kekuatan cahaya minimal setara dengan 15.000 buah lilin.
  • Cahaya yang dihasilkan berwarna merah terang.

Jenis Alat Keselamatan Kapal Piroteknik : Smoke Signal

Smoke signal adalah alat keselamatan berbentuk tabung pendek yang bekerja dengan cara mengeluarkan sinyal berupa asap warna oranye saat terkena air.

Smoke signal yang sesuai standar harus memenuhi beberapa syarat yaitu:

  • Dapat terus mengeluarkan asap saat minimal 10 detik setelah jatuh ke air dan pada kedalaman 100 mm.
  • Tidak dapat digenangi air selama alat tersebut menyala.
  • Tidak mengeluarkan api saat dinyalakan.
  • Dapat mengeluarkan asap warna oranye, minimal selama 3 menit saat terapung di air.

Jenis Alat Keselamatan Kapal Piroteknik : Man Oveboard (MOB)

Man over board (MOB) adalah alat keselamatan yang dapat mengeluarkan sinyal berupa asap berwarna oranye. Alat ini digunakan untuk memberi sinyal bahwa ada yang butuh bantuan di tengah laut dan harus segera ditolong. MOB biasanya ditempatkan pada life buoy dengan cara diikatkan bersama, jadi saat life buoy dilempar, MOB juga terlempar.

Jenis Alat Keselamatan Kapal Piroteknik : Line Throwing

Line throwing adalah alat piroteknik yang berbentuk tabung dengan ukuran cukup besar. Di dalam tabung itu terdapat tali yang sangat panjang. Di bagian ujung tali itu dipasangkan roket. Jadi cara memakainya adalah dengan melemparkan roket tersebut ke arah korban yang sedang ada di tengah laut. Dengan demikian tali akan terlempar ke korban supaya dapat diraih oleh korban. Setelah itu, korban dapat ditarik dan diselamatkan ke atas kapal.

Line throwing sesuai standar SOLAS adalah sebagai berikut:

  • Lemparan tali line throwing dapat menjangkau panjang antara 230 hingga 250 meter.
  • Roket harus dapat meluncur dengan akurat walau dalam kondisi angin kencang.
  • Rangkaian roket harus tersimpan dalam wadah tahan air.

 

PT. VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor alat keselamatan kapal. Kami jual alat piroteknik seperti smoke detector, smoke signal, parachute signal. Velasco Indonesia juga melayani kebutuhan line throwing/pelempar tali, man over board, sekoci, life jacket/jaket pelampung, life jacket light, life raft, ring buoy dengan pelayanan terbaik di Jakarta.

Silahkan kontak PT Velasco Indonesia Persada  sebagai distributor alat keselamatan kapal/alat safety, alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang dan wire rope dengan pelayanan terbaik. Lihat produk kami lainnya di sini. Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas.  Silahkan Hubungi (021) 690 5530 atau [email protected]. Atau lihat produk kami lainnya di sini.

Picture of Velasco Administrator

Velasco Administrator

Leave a Replay

PT VELASCO INDONESIA PERSADA

Distributor alat kapal, alat safety, dan alat industri dengan pelayanan terbaik di Jakarta Barat, Indonesia.

Hubungi kami di (021) 690 530 atau [email protected]

Artikel Terakhir

Artikel Terakhir