Jenis-Jenis Kelas Kebakaran

kelas kebakaran

Kebakaran merupakan momok yang menakutkan karena dapat menyebabkan kerugian dari material hingga mengancam nyawa. Sebagian besar kebakaran disebabkan oleh kelalaian manusia. Namun, hal ini dapat dicegah dengan cara mengetahui jenis-jenis kelas kebakaran. Dengan mengetahui kelas kebakaran, maka kita dapat mengetahui langkah atau media pemadam yang tepat agar proses pemadamanan bida lebih cepat dan efektif. 


Pada prinsipnya, kebakaran terjadi karena adanya unsur segitiga api yang saling bertemu. Adapun yang di masuk unsur segitiga api tersebut meliputi, bahan yang mudah terbakar, sumber panas seperti suhu panas dan oksigen. Jika ketiga unsur ini ada dalam kondisi dan jumlah yang cukup maka terjadilah kebakaran. Maka dari itu, agar api tepat padam, maka salah satu atau semua unsur tersebut harus dihilangkan Seperti menurunkan suhu atau menjauhkan media yang mudah terbakar. 

Ada beberapa jenis alat pemadam kebakaran, namun yang paling sering ditemui adalah APAR (Alat Pemadam Api Ringan). Sesuai namanya APAR digunakan sebagai alat proteksi kebakaran tahap awal. Terdapat beberapa jenis APAR yang umumnya digunakan antara lain, APAR busa, APAR foam, APAR CO2 dan APAR dry powder. Walaupun begitu, penggunaan APAR tidak boleh sembarang. Sebab setiap media pemadam api memiliki kemampuannya pemadamanan  api yang disesuaikan dengan kelas kebakaranyang terjadi. 

Menurut peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor 04/MEN/1980 menyatakan kebakaran dibagi dalam empat kelas yakni A, B, C dan D. Sementara, menurut  National Fire Protection Association (NFPA) mengelompokan kebakaran dalam lima kelas yakni A, B, C, D dan K. Dimana kelas-kelas kebakaran ini  dibagi berdasarkan penyebab kebakaran. 

Berikut ini jenis-jenis kelas kebakaran serta media pemadamnya: 

1. Kebakaran Kelas A 

Kebakaran kelas A merupakan kelas kebakaran yang disebabkan oleh benda-benda padat yang mudah terbakar. Seperti kertas, kain, plastik, kayu dan lainnya. Kebakaran kelas A umumnya terjadi di perumahan, pusat pembelanjaan, sekolah dan lainnya. Untuk mengatasi kelas kebakaran A dapat menggunakan media CO2, pasir, air, uap air, foam dan dry powder. 

2. Kebakaran Kelas B

Kebakaran kelas B ini umumnya diakibatkan karena benda cair dan gas yang mudah terbakar. Seperti gas elpiji, bensin, minyak, solar, alkohol dan cairan lain yang mudah terbakar. Kebakaran kelas B umumnya berpotensi terjadi di pom bensin, laboratorium, dapur dan lainnya. Kelas kebakaran ini dapat dipadamkan dengan media pasir, foam, dan serbuk kimia (dry powder). 

3. Kebakaran kelas C

Kebakaran kelas C terjadi karena masalah pada kelistrikan. Biasanya terjadi karena adanya konsleting listrik atau adanya arus pendek listrik. Umumnya kebakaran kelas C ini banyak terjadi di ruang yang terdapat banyak alat elektronik seperti ruang server. Karena kebakaran kelas ini tidak boleh disiram dengan menggunakan air karena takut tersengat listrik, maka untuk memadamkan kelas kebakaran C ini dapat menggunakan CO2 dan serbuk kimia (dry powder).

4. Kebakaran Kelas D 

Kebakaran kelas D ini disebabkan karena logam padat yang mudah terbakar seperti aluminium, kalium, magnesium dan lainnya. Jenis kebakaran ini tergolong kelas kebakaran yang berbahaya sehingga media yang digunakan juga tidak boleh sembarangan atau khusus. Umumnya menggunakan bahan kimia khusus (sodium klorida) dan grafit.

5. kebakaran Kelas K 

Kelas kebakaran K terjadi disebabkan konsentrasi lemak yang tinggi yang dihasilkan dari bahan-bahan makanan. Jenis kelas kebakaran ini umumnya terjadi di daput dan sebagian besar dikategorikan dalam kelas kebakaran B karena menyangkut benda cair, gas, uap yang mudah terbakar. Media yang tepat untuk memadamkan kelas kebakaran ini adalah dengan menggunakan serbuk kimia (dry powder) dan CO2.

Dengan mengetahui jenis-jenis kelas kebakaran, maka kita dapat mengetahui media pemadam api yang tepat sesuai dengan penyebab kebakaran. Pastikan Anda melakukan proses pemadaman yang tepat sebelum api membesar. Sebab jika kebakaran mulai membesar, maka akan sulit untuk dipadamkan. Bagi Anda yang membutuhkan APAR berkualitas, Anda dapat menghubungi kami melalui whatsapp atau email.  PT. Velasco Indonesia Persada menjual berbagai jenis APAR dan ukuran dengan kualitas dan harga terbaik. 

Baca Juga :  Harga APAR Dan Jenis Serta Ukuran Terlengkap

VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier Alat Pemadam di jakarta dan juga menjual Heat Detector, Fireman Life Line, Fireman Axe, APAR, Fire Blanket, Fire Hose Coupling, Smoke Detector dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, Fireman Rubber Boots alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang, Fireman Belt, Fireman Outfit, Fire Hydrant, Fire Hose, Fire Hose Box, Fire Hose Connector, EEBD, Fireman Helmet, Fire Hose Nozzle, GPS   dll. Lihat produk kami lainnya di sini. Rantai, rigging, wire rope, alat keselamatan kapal, peralatan safety, chemical product Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected] Atau lihat produk kami lainnya di sini.

Picture of Velasco Administrator

Velasco Administrator

Leave a Replay

PT VELASCO INDONESIA PERSADA

Distributor alat kapal, alat safety, dan alat industri dengan pelayanan terbaik di Jakarta Barat, Indonesia.

Hubungi kami di (021) 690 530 atau [email protected]

Artikel Terakhir

Artikel Terakhir