MEMPERPANJANG USIA PEMAKAIAN TALI KAPAL
Tali tambang dipakai di kapal untuk berbagai keperluan, mulai dari mengikat (lashing), menambat (mooring), menarik (towing), sampai membuat tangga dan jala jala kapal. Untuk memperpanjang usia pemakaian tali di kapal bergantung pada 3 hal yaitu: penyimpanan tali, penanganan tali, dan pemakaian tali.
Tips tips perawatan tali tambang berikut kami harapkan dapat membantu para pemakai dan pemilik kapal memperpanjang usia tali mereka. Memperpanjang Usia Pemakaian Tali Kapal:
- Penyimpanan tali kapal
Hal pertama yang penting untuk Memperpanjang Usia Pemakaian Tali Kapal adalah penyimpanan yang benar. Tali tambang harus disimpan jauh dari sinar matahari langsung idealnya di ruang tertutup dengan ventilasi cukup untuk mencegah tali menjadi lembab. Simpan tali tambang ditempat yang bersih dan kering. Tataki bagian bawah tali dengan pallet.
Jauhkan tali dari sumber panas seperti kompor, tungku, boiler, mesin las atau sumber panas yang lain.
Jauhkan tali dari bahan kimia seperti asam dan basa (acid dan alkali).
- Penanganan tali tambang
Hal kedua adalah penanganan. Jangan menyeret tali pada permukaan yang kasar. Hindarkan tali tambang anda dari sudut dan benda benda tajam.
Sebelum mengangkat atau memindahkan, pastikan tali tambang tidak tersangkut sesuatu seperti paku, baut, besi, cantolan lain yang bisa merusak strand tali.
Jika menggunakan forklift untuk memindahkan tali, pastikan garpu forklift tidak merusak body tali. Jangan mengangkat tali dengan cara menusuk tali, angkat menggunakan forklift atau tali pembungkus tali.
- Pemakaian tali tambang
Hal hal yang harus diperhatikan saat menggunakan tali:
- Pastikan peralatan dalam kondisi baik. Cek pastikan winch, drum, chock, bitts bebas karat dan halus permukaannya. Pastikan drum dapat berputar dengan baik.
- Pastikan ukuran drum tidak terlalu kecil, min 8 kali diameter tali
- Lindungi tali dari sudut sudut tajam
- Jika ada serat atau strand tali yang keluar, usahakan untuk dianyam atau dimasukkan kembali supaya tidak tersangkut peralatan lain saat pemakaian.
Demikian tips tips perawatan tali tambang, sekali lagi semoga berguna dan dapat memperpanjang usia operasional tali anda.
Baca juga : Penanganan dan Pemeliharaan Jangkar
VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier Tali Megaflex di jakarta dan juga menjual Tali PE, Tali PP Multifilament dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, Tali PP Monofilament, Tali Manila Lihat produk kami lainnya di sini. Rantai, rigging, wire rope, alat keselamatan kapal, peralatan safety, chemical product Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected] Atau lihat produk kami lainnya di sini.
VELASCO INDONESIA PERSADA juga melakukan pengiriman melalui semua pelabuhan se-Indonesia seperti Pelabuhan Krueng Geukueh, Pelabuhan Belawan, Pelabuhan Teluk Bayur, Pelabuhan Domestik Bandar Sri Junjungan Dumai, Pelabuhan Nongsa, Pelabuhan Tanjung Pandan, Pelabuhan Pulau Baai, Pelabuhan Panjang, Pelabuhan Sunda Kelapa, Pelabuhan Pramuka, Pelabuhan Merak, Pelabuhan Adikarto, Pelabuhan Tanjung Perak, Pelabuhan Benoa, Pelabuhan Gili Trawangan, Pelabuhan Tenau, Pelabuhan Malundung, Pelabuhan Dwikora, Pelabuhan Palangkaraya, Pelabuhan Batu Licin, Pelabuhan Kampung Baru, Pelabuhan Bitung, Pelabuhan Polewali, Pelabuhan Tanjung Mas, Pelabuhan Pantoloan, Pelabuhan Kendari, Pelabuhan Soekarno-Hatta, Pelabuhan Gorontalo, Pelabuhan Yos Soedarso, Pelabuhan Ternate, Pelabuhan Fak-fak, Pelabuhan Jayapura, Pelabuhan Merauke, Pelabuhan Nabire, Pelabuhan Tanjung Api-api, Pelabuhan Laut Jambi.