Cara Pasang Thimble Sling untuk Rigging

Cara Pasang Thimble Sling

Industri-industri besar banyak membutuhkan alat-alat heavy lifting, sebab industri tersebut banyak berurusan dengan barang-barang yang super besar dan super berat. Karena itulah dibutuhkan sistem rigging, yaitu sistem untuk memindahkan barang berat dari satu titik ke titik yang lain, dengan cara lifting (mengangkat), towing (menarik) serta lashing (mengikat). Terdapat banyak alat rigging dan salah satunya adalah thimble. Walaupun kecil, thimble punya peranan yang cukup vital, karena itu penting untuk mengetahui Cara Pasang Thimble Sling untuk Rigging yang baik dan benar.

Sebelum Tahu Cara Pasang Thimble Sling, Kenali Dulu Apa Itu Thimble

Tak kenal maka tak sayang. Kalau tak sayang tentu akan sulit memaksimalkan fungsi dari thimble. Karena itu kita perlu berkenalan dulu dengan alat ini. Thimble adalah sebuah alat yang berfungsi untuk menjaga bentuk mata wire rope sling dari berbagai hentakan dan tarikan. Selain itu alat ini juga melindungi permukaan wire rope agar tidak terjepit atau terkikis, sehingga wire rope tersebut dapat lebih awet karena tidak mudah rusak.

Bentuk thimble mengikuti mata wire rope, yaitu melengkung membentuk setengah lingkaran di bagian bawah dan mengerucut di bagian atasnya, persis seperti bentuk gambar tetesan air. Alat ini diletakkan di mata wire rope. Lebih jelasnya bisa dilihat pada gambar berikut ini. 

Thimble

Berdasarkan fungsinya, jenis thimble terbagi menjadi dua yaitu light duty thimble dan heavy duty thimble. Light duty thimble digunakan untuk aplikasi rigging yang ringan, biasanya bahkan thimble jenis ini dipasang pada tali tambang. Sementara light duty thimble digunakan untuk aplikasi rigging yang lebih berat dan pastinya dipasang pada wire rope.

Sementara berdasarkan materialnya, ada beberapa jenis thimble seperti zinc plated steel (light duty thimble), hot dipped galvanized steel serta stainless steel (heavy duty thimble). Masing-masing punya karakteristik yang berbeda. Misalnya stainless steel thimble lebih tahan korosi, sementara hot dipped galvanized thimble lebih ekonomis dibanding stainless steel thimble dan cocok untuk digunakan di outdoor. Sementara itu zinc plated thimble juga bisa digunakan di outdoor namun lebih memiliki ketebalan yang lebih tipis dibanding thimble jenis galvanized.

Cara Pasang Thimble Sling yang Benar

Oke sekarang mari masuk ke topik utama yaitu tentang cara pasang thimble sling yang baik dan benar.

  1. Pastikan ukuran dan jenis thimble sudah sesua dengan wire rope yang hendak dipasang.
  2. Pada wire rope yang sudah memiliki mata sling (biasanya disertai dengan mechanical splice) maka cukup letakkan thimble pada bagian mata seling. Kemudian kencangkan dengan menggunakan wire clip atau kuku macan.
  3. Pada wire rope yang belum memiliki mata sling, maka tekuk bagian ujung wire rope dengan hati-hati untuk membentuk mata sling. Kemudian pasang thimble persis pada bagian mata. Lalu kencangkan dengan menggunakan wire clip atau kuku macan.

Lebih jelasnya Cara Pasang Thimble Sling untuk Rigging Anda dapat melihat video berikut ini :

Baca juga : Distributor Wire Rope Thimble Alat Rigging

Silahkan kontak VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier Thimble Sling di jakarta dan juga menjual fire hose, fire blanket, baju pemadam kebakaran, APAR, dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, alat safety kapal, alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang, wire rope, webbing sling, Smoke Signal, Jangkar kapal, Jaket Pelampung, GPS   dll. Lihat produk kami lainnya di sini. Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected]

Velasco Administrator

Velasco Administrator

Leave a Replay

PT VELASCO INDONESIA PERSADA

Distributor alat kapal, alat safety, dan alat industri dengan pelayanan terbaik di Jakarta Barat, Indonesia.

Hubungi kami di (021) 690 530 atau [email protected]

Artikel Terakhir

Artikel Terakhir