Akumulator atau sering kita kenal dengan aki (accu) adalah sebuah perangkat yang dapat menyimpan energi dalam bentuk energi kimia. Umumnya, energi yang disimpan adalah energi listrik. Baterai dan kapasitor merupakan beberapa contoh dari aki. Kita lebih sering mengenal kata akumulator (aki) hanya sebagai “baterai” mobil atau motor. Padahal kata akumulator atau aki dapat mengacu kepada perangkat lain selain baterai seperti kapasitor, kompulsator, dll. Artikel ini akan membahas Memahami Bagaimana Cara Kerja Akii.
Komponen aki
Aki terdiri dari beberapa komponen yaitu:
- Plat timbal (Pb) sebagai plat negatif/elektrode negatif
- Plat timbal dioksida (PbO2) sebagai plat positif/elektrode positif
- Larutan elektrolit asam sulfat (H2SO4)
- Isolator antara kedua plat agar tidak terjadi hubungan arus pendek atau korsleting akibat saling bersentuhan
Cara Kerja Aki
Secara garis besar, aki bekerja untuk menyimpan dan mengalirkan arus listrik berdasarkan proses kimia yang terjadi di dalamnya. Masing-masing elektrode secara perlahan akan berubah menjadi timbal sulfat pada saat aki digunakan, sebab elektrode tersebut beraksi dengan larutan asam sulfat secara kimiawi. Pada reaksi tersebut, elektrode timbal akan mengeluarkan banyak elektron sehingga terjadi aliran arus listrik dari plat timbal dioksida. Aliran listrik inilah yang kemudian dipakai untuk mobil, motor atau perangkat elektrik lainnya.
Setelah digunakan dalam waktu yang lama, kedua elektrode akan tertutup oleh timbal sulfat. Hal ini menyebabkan tidak ada lagi beda potensial diantara kedua elektrode. Keadaan ini kita kenal dengan akinya mati atau soak.
Aki Kering dan Aki Basah
Pada dasarnya kedua tipe aki ini terusun dari komponen yang sama dan bekerja dengan proses yang sama. Semua jenis aki baik yang kering maupun basah tetap menggunakan cairan elektroda atau yang sering disebut air aki. Namun, pada aki kering, cairannya lebih padat (gel) dibandingan dengan aki basah. Aki basah dikenal membutuhkan perawatan rutin. Hal ini berbeda dengan aki kering yang sifatnya bebas perawatan atau maintenance free (MF).
Silahkan kontak kami PT Velasco Indonesia Persada sebagai distributor aki dan peralatan teknik lainnya seperti electro motor, atau ada juga alternator. Hubungi (021) 690 530 atau [email protected]. Atau lihat produk kami lainnya di sini.