Jual Shackle Kapal

shackle kapal

Sebagai distributor terpercaya, PT. Velasco Indonesia menjual berbagai jenis alat kapal, alat rigging dan alat pendukung lainnya yang digunakan untuk pekerjaan alat berat. Salah satu produk yang kami jual adalah shackle kapal yang memiliki berbagai jenis. Shackle kapal yang kami jual dilengkapi dengan sertifikat yang menjamin kualitasnya. 


Shackle atau yang sering disebut juga segel adalah alat bantu pengait yang digunakan untuk menghubungkan sling, rantai, dan wire rope dengan benda yang akan diangkat. Alat ini digunakan untuk berbagai tujuan mulai dari rigging, lifting hingga towing. Alat ini umumnya terbuat dari berbagai jenis besi dan baja seperti Carbon steel, Mild steel, Alloy steel dan Stainless steel 304 & 316. 

Jenis Shackle Kapal

Dalam industri perkapalan, ada beberapa jenis shackle kapal yang digunakan Dimana setiap jenisnya ini dibagi berdasarkan fungsi dan kegunaannya. Berikut penjelasannya: 

1. Shackle Omega 

Shackle Omega Jual Shackle Kapal

Jenis shackle kapal yang pertama adalah shackle omega. Seperti namanya, jenis shackle ini memiliki bentuk seperti lambang omega atau tapal kuda dengan tampilan melingkar dengan pengunci di bagian mulutnya. Karena bentuknya yang melingkar, jadi shackle omega sangat cocok dan umumnya digunakan untuk kebutuhan pengangkatan dengan menggunakan wire rope sling atau sling tali. 

Baca Juga : Perbedaan Shackle D dan Shackle Omega

2. Shackle Dee
Shackle Dee Jual Shackle Kapal

Shackle Dee memiliki bentuk seperti huruf “D”. Dibandingkan dengan shackle omega, Shackle Dee memiliki penampang yang lebih pipih, yang membuatnya ideal untuk pengangkatan dengan menggunakan rantai. Hal ini karena bentuk rantai yang terdiri dari link-link yang digabungkan. Jadi shackle Dee bisa terpasang dengan pas dan tidak membuat link rantai bergerak. 

3. Anchor Shackle 

anchor-shackle_velascoindonesia Jual Shackle Kapal

Anchor shackle memiliki bentuk ,mirip seperti Shackle dee. Hanya saja Anchor shackle memiliki ketebalan dan penampang yang lebih lebar. Hal ini karena anchor shackle memang dibuat untuk digunakan sebagai penghubung antara jangkar dengan rantai jangkar atau sebagai alternatif kenter shackle yang menghubungkan rantai dengan rantai lainnya. 

Baca Juga : Perbedaan Anchor Shackle dan Joining Shackle

4. Kenter Shackle 

Kenter Shackle

Kanter shackle memiliki bentuk yang berbeda dari ketiga jenis shackle sebelumnya. Kenter shackle memiliki bentuk seperti angka ‘8’ dengan pang di bagian tengahnya yang berfungsi sebagai pengunci. Shackle iuni digunakan sebagai alat yang menghubungkan antara rantai dengan rantai lainnya yang kurang panjang. Karena bentuknya yang hampir mirip dengan mata rantai, maka kenter shackle dinilai lebih cocok sebagai penghubung rantai dengan rantai dari pada menggunakan anchor shackle. 

Nah, itulah jenis shackle kapal yang kami jual. Keempat jenis shackle tersebut memiliki fungsi yang berbeda. Dengan memahami jenis shackle kapal, Anda dapat memilih shackle kapal yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Bagi Anda yang membutuhkan Shackle kapal, Anda dapat mengunjungi website kami di www.velascoindonesia.com atau menghubungi tim kami melalui whatassap atau email. Kami menjual shackle kapal berkualitas dengan harga terjangkau. 

Baca Juga : Jual Jangkar Kodok Bersertifikat

VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier Aksesoris Jangkar di jakarta dan juga menjual  Kenter Shackle, Joining Shackle, Swivel Piece, Anchor Chain, Anchor Shackle, Anchor Stockless dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, Lihat produk kami lainnya di sini. Rantai, rigging, wire rope, alat keselamatan kapal, peralatan safety, chemical product Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected] Atau lihat produk kami lainnya di sini. 

Picture of Velasco Administrator

Velasco Administrator

Leave a Replay

PT VELASCO INDONESIA PERSADA

Distributor alat kapal, alat safety, dan alat industri dengan pelayanan terbaik di Jakarta Barat, Indonesia.

Hubungi kami di (021) 690 530 atau [email protected]

Artikel Terakhir

Artikel Terakhir