Kendaraan yang tidak bergerak di daratan, seperti kapal laut atau pesawat terbang, sulit mengamati keberadaan kendaraan lain di sekitarnya. Hal ini akan sangat membahayakan apabila ada kapal atau pesawat lain yang tiba-tiba muncul. Kemungkinan terburuknya adalah dapat terjadi tubrukan yang tentunya merugikan banyak pihak. Karena itulah diperlukan radar. Seperti apa Cara Kerja Radar Pada Kapal Laut ? Yuk simak ulasan berikut ini.
Radar itu sendiri merupakan salah satu alat navigasi yang dapat mengidentifikasi kapal atau pesawat lain yang berada dalam radius kilometer tertentu. Radar pada kapal memiliki perbedaan dengan radar pada pesawat, namun keduanya memiliki prinsip kerja yang mirip. Pada artikel ini, kami akan fokus pada cara kerja radar pada kapal.
Sebelum masuk membahas Cara Kerja Radar Pada Kapal Laut, kita perlu memahami dulu beberapa jenis radar kapal. Berdasarkan frekuensinya, terdapat 2 jenis radar. Radar pertama adalah radar kapal yang beroperasi dengan frekuensi X-band (10 GHz). Radar ini (frekuensi tinggi) digunakan untuk memperoleh gambar yang tajam dengan resolusi tinggi. Radar jenis kedua adalah radar yang beroperasi di frekuensi S-band (3 GHz). Radar S-band ini digunakan untuk melakukan identifikasi dan tracking khususnya pada saat hujan, badai atau berkabut.
Cara Kerja Radar
Pertama-tama, antena parabola yang terdapat pada radar kapal mengirimkan dan menerima sinyal elektromagnetik. Sinyal itu kemudian dipantulkan oleh benda-benda dalam jangkauan radar dan akan terlihat di Plan Position Indicator (PPI).
Frekuensi dan waktu yang dibutuhkan gelombang untuk kembali ke penerima radar, digunakan untuk mengetahui apakah rute kapal dapat dilanjutkan atatu tidak. Pada PPI, pantulan gelombang akan terlihat sehingga jarak antara kapal dengan benda yang tergambarkan dapat diidentifikasi dengan mudah.
Fungsi Radar Kapal
Selain dapat mengidentifikasi kapal lain, ternyata radar kapal memiliki beberapa fungsi lain. Misalnya adalah menghitung jarak target tujuan. Informasi tersebut digunakan untuk menentukan kecepatan, arah, dll. Kemudian radar kapal dapat berintegrasi dengan perangkat lainnya di kapal untuk menyajikan data yang akurat.
Radar kapal juga memberitahu posisi kapal dengan lebih tepat jika dibandingkan dengan menggunakan petunjuk di daratan seperti mercusuar, pelampung, dll. Lalu membedakan target tujuan di area padat traffic, membaca cuaca, memiliki fitur tambahan seperti parallel indexing.
Baca juga : Beberapa Jenis Peralatan Ikat Kargo
Radar juga digunakan oleh Vessel Traffic Service (VTS) untuk mengontrol traffic kapal. Dan dengan semua fungsi tersebut, radar kapal dapat mengurangi beban kerja Office on Watch di kapal.
Silahkan kontak kami VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier radar di jakarta dan juga menjual fire hose, fire blanket, baju pemadam kebakaran, APAR, dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, alat safety kapal, alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang, wire rope, webbing sling, Smoke Signal, Jangkar kapal, Jaket Pelampung, GPS dll. Lihat produk kami lainnya di sini. Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected] Atau lihat produk kami lainnya di sini.