Sekolah Pelatihan Menjadi Pelaut

pelatihan menjadi pelaut

Pelatihan menjadi pelaut tidak pernah mudah. Di Indonesia, mungkin menjadi nelayan tidak membutuhkan pelatihan formal. Namun, ada juga Sekolah Pelatihan Menjadi Pelaut yang menawarkan pelatihan formal untuk menjadi pelaut, terutama di luar negeri dan untuk menjadi bagian dari angkatan laut. Berikut ini akan dibahas beberapa hal tentang pelatihan menjadi pelaut di sekolah-sekolah tersebut.

pelatihan menjadi pelaut

Secara umum misi pelatihan menjadi pelaut seperti ini adalah untuk mengenalkan dasar-dasar kehidupan di laut kepada calon pelaut, menanamkan nilai-nilai yang dibutuhkan seorang pelaut (mencakup di dalamnya kedisiplinan, keteraturan, kejujuran, integritas, dan komitmen), membentuk pelaut dengan kemampuan militer, pelatihan kualifikasi renang, dan menanamkan nilai-nilai kerja sama dalam kelompok serta kepercayaan terhadap diri sendiri.

Dalam orientasi kelautan, para calon pelaut belajar struktur angkatan laut, perintah-perintah dasar, peran angkatan laut, pengaturan sebuah kapal, kode pelaut mengenai nilai-nilai dan disiplin, sistem pembagian dalam angkatan laut, gaji yang akan diterima, cabang-cabang angkatan laut, tipe-tipe kapal, dan istilah-istilah yang digunakan dalam kelautan. Para calon pelaut juga akan mempelajari teknis pengoperasian kapal, contohnya mengenai jangkar dan kabel-kabel, rantai, tipe tali dan masing-masing kegunaannya, perawatan alat, cara menggunakan perahu, dan penemuan-penemuan baru dalam bidang kelautan. Beberapa kebudayaan dalam dunia kelautan juga akan diajarkan, misalnya tradisi pelaut, upacara di laut, etika dan moral, cara berpakaian, serta relasi interpersonal. Tidak lupa, para calon pelaut juga akan diajarkan bagaimana cara memberikan pertolongan pertama, cara bertahan hidup di laut, dan keamanan.

Tergantung dari jenis sekolahnya, para pelaut dapat juga ikut kelas berenang dan pelatihan fisik. Untuk sekolah angkatan laut, calon pelaut diajarkan bagaimana cara menggunakan senjata api kecil, teori-teori mengenai senjata api, cara memadamkan api, cara bela diri. Dan seperti sekolah-sekolah pada umumnya, terdapat kegiatan-kegiatan yang selain sebagai pelatihan, tetapi juga menyenangkan dan menjadi hiburan, contohnya permainan dan olahraga untuk menumbuhkan pribadi yang jujur dan adil, perlombaan lari, ekspedisi melaut, berenang di danau, route marches, dan study trip edukasional.

Menjadi pelaut dan melewati pelatihan menjadi pelaut memang ternyata tidak sembarangan serta memerlukan kemampuan, pengetahuan, dan kekuatan fisik yang ditempa. Demikian gambaran singkat mengenai pelatihan menjadi pelaut. Ternyata tidak semudah yang dibayangkan ya?

Baca juga :Pelabuhan Pelabuhan Indonesia Terpenting

VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier alat kapal laut di jakarta dan juga menjual fire hose, fire blanket, baju pemadam kebakaran, APAR, dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, alat safety kapal, alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang, wire rope, webbing sling, Smoke Signal, Jangkar kapal, Jaket Pelampung, GPS   dll. Lihat produk kami lainnya di sini. Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected] Atau lihat produk kami lainnya di sini.

Velasco Administrator

Velasco Administrator

Leave a Replay

PT VELASCO INDONESIA PERSADA

Distributor alat kapal, alat safety, dan alat industri dengan pelayanan terbaik di Jakarta Barat, Indonesia.

Hubungi kami di (021) 690 530 atau [email protected]

Artikel Terakhir

Artikel Terakhir