Cara Memadamkan Api dengan Fire Blanket

Cara Memadamkan Api

Musibah kebakaran dapat terjadi kapan saja dan di mana saja. Karena itu sangat penting untuk meletakkan fire fighting equipment di beberapa tempat. Salah satu fire fighting equipment yang paling sederhana adalah fire blanket, sebuah selimut pemadam api. Cara memadamkan api dengan fire blanket pun mudah, asalkan dilakukan dengan hati-hati, pasti berhasil.

Sebelum masuk pada penjelasan mengenai cara memadamkan api dengan fire blanket, perlu dipahami bahwa fire blanket adalah selimut tahan api yang digunakan untuk memadamkan api pada tahap awal. Jadi sebelum api membesar, fire blanket dapat digunakan. Namun kalau api sudah melebar melebihi lebar fire blanket, maka diperlukan APAR dan peralatan pemadam lainnya untuk memadamkan api.

Fire blanket terbuat dari kain tahan api (wol, serat kaca, serat aramid, dll) dan dilapisi dengan bahan kimia pelarut air. Bentuknya seperti selimut berwarna putih yang dilindungi dengan cover berwarna merah. Cara kerja fire blanket adalah dengan menutup sumber oksigen sehingga api dapat padam otomatis karena tidak mendapat suplai oksigen.

Baca juga : Distributor Fire Blanket Terpercaya

Fire blanket hanya bisa digunakan untuk kebakaran yang terjadi pada benda padat (seperti kayu, kertas, plastik, dll), atau dari cairan mudah terbakar (seperti bensin, thiner, dll), serta bahan padat dan cair (seperti minyak, lemak, dll). Ada juga fire blanket yang dapat memadamkan api akibat korslet listrik. Namun alat ini tidak dapat digunakan untuk memadamkan api dari gas mudah terbakar serta logam.

Cara Memadamkan Api

  • Lepaskan fire blanket dari tempatnya dengan menarik pegangan hitam yang menempel pada fire blanket.
  • Lebarkan fire blanket kemudian arahkan ke sumber api.
  • Tutup sumber api dengan fire blanket. Pastikan tertutup dengan sempurna sehingga udara tidak dapat masuk.
  • Saat meletakkan fire blanket ke sumber api, harus dilakukan dengan yakin tanpa ragu-ragu. Jangan melempar fire blanket ke sumber api karena dapat meleset.
  • Untuk memadamkan api yang membakar tubuh seseorang: bungkus tubuh korban dengan fire blanket kemudian gulingkan.

Lebih jelasnya dapat dilihat pada video berikut ini:

Silahkan kontak VELASCO INDONESIA PERSADA adalah distributor dan Supplier Fire Blanket di jakarta dan juga menjual fire hose, fire blanket, baju pemadam kebakaran, APAR, dll, dengan pelayanan terbaik di Jakarta. Kami juga menjual alat kapal, alat safety kapal, alat rigging, alat lifting, tali mooring, tali tambang, wire rope, webbing sling, Smoke Signal, Jangkar kapal, Jaket Pelampung, GPS   dll. Lihat produk kami lainnya di sini. Semua barang yang kami jual dilengkapi sertifikat dan berkualitas. Silahkan hubungi kami lewat Whatsapp (081290808833) atau 021 690 5530. Bisa juga melalui email ke [email protected] atau [email protected] Atau lihat produk kami lainnya di sini.

velasco

velasco

Leave a Replay

PT VELASCO INDONESIA PERSADA

Distributor alat kapal, alat safety, dan alat industri dengan pelayanan terbaik di Jakarta Barat, Indonesia.

Hubungi kami di (021) 690 530 atau [email protected]

Artikel Terakhir

Artikel Terakhir